Tuesday, July 26, 2005

ahh..hari2 ini betapa ingin aku menghapus jarak antara kita…bergelung duduk disampingmu...menghabiskan malam bagai segelas kopi…mengatupkan jari2 tanganmu dan tanganku sambil mendengarkan detak jantung…menyadari irama yang berbeda dan saling melengkapi…

mungkin kita tak perlu bicara..karena kebersamaan telah nyata…tidak seperti hari2 ini…bermacam alasan digumamkan...karena siapa yang tau siapa yang ada disampingmu saat itu?..atau siapa yang berada disampingku?...maka kita pun mencari bermacam-macam topik…

dan aku bisa memandang matamu mencari penggal2 kehidupan…memuaskan ego..selalu ingin kuketahui adakah bayangku dimatamu?..untuk apa semua ini?…apa yang disembunyikan dalam diam?...bolehkah semua ini?...

maka betapa kukutuk jarak yg menjadi sekat ini…kalau saja aku bisa memandangmu…kalau saja…berjuta kalau yang menyesakkan…aku menginginkan kebersamaan yang tenang…

oh..mungkin juga ini hanya omong kosong yg bagimu tidak pernah berarti..sampah melankolik memang sangat memuakkan..tapi sepenuh hati kugantungkan jiwa ini bersama mimpi2…menjalani hidup..karena orang logis yg terjerat menjadi pemimpi tak tau cara hidup lain…
-KETOLOLAN YANG SIA2-

0 Comments:

Post a Comment

<< Home